Babinsa Tonjong, Dampingi Lomba Ketangkasan Siaga Kwartir Ranting
Brebes – Babinsa Koramil 09 Tonjong, Koptu Supriyadi dampingi kegiatan Lomba Ketangkasan Siaga Kwartir Ranting Tonjong Tahun 2023 yang di ikuti siswa siaga Putra dan putri kelas 3 dan 4 Sekolah Dasar dan MI yang ada di wilayah Kecamatan Tonjong, Brebes, Jawa Tengah. Senin (13/2/23).Hadir Ka Korwil kec Tonjong Drs. H Nurdin S.Pd, Ka Kwaran Ranting Tonjong Pujiono S.Pd, Ketua Panitia Lomba Ketangkasan Siaga Kwartir Ranting Tonjong Tahun 2023 Tobiin S.Pd, Babinsa Koramil 09 Tonjong Koptu Supriyadi, Pengurus Kwartir Ranting Tonjong, Guru pendamping dan pendukung, peserta Putra dan putri dari 55 SD dan MI di wilayah Tonjong sebanyak 928 orang.
Koptu Supriyadi mengatkan “ Sebelum pelaksanaan lomba, diawali dengan berbagai rangkaian kegiatan, diantaranya upacara pembukaan dilanjutkan Lomba Ketangkasan Siaga yang meliputi 10 materi diantaranya Keagamaan, Pakaian Seragam, Pengetahuan Umum, Ketangkasan, Siaga Hebat, Seni Budaya, Tanaman Obat, Pramuka Peduli dan PBB”. Paparnya.
Sedangkan pengumuman dan penilaian hasil lomba diumumkan saat nanti penutupan dan bagi mereka yang menjadi juara umum akan mewakili kecamatan ditingkat kabupaten mendatang. (Pen0713).
Komentar
Posting Komentar