Sambut Hari Bhayangkara Ke -77, Anggota Kodim 0713 Brebes ikut Donor Darah.
Dalam kegiatan ini di ikuti oleh Kodim 0713 Brebes, Polres Brebes dan juga ASN Polres Brebes ikut mendonorkan darah, dan diperoleh sebanyak 76 kantong darah.
“Selain dari Anggota Polres Brebes kita juga mengajak Kodim 0713 Brebes untuk bersama dalam kegiatan donor darah,” katanya.
Dari kegiatan Bakti Kesehatan ini, menurut Dr. Gaza terkumpul sebanyak 76 Kantong darah yang nantinya akan diberikan untuk PMI (Palang Merah Indonesia) dan di salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan darah.
“Tentunya kegiatan bakti kesehatan ini bersama dengan Kodim 0713 ini juga wujudkan sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Brebes,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan, untuk benar benar menjaga kesehatan Kegiatan donor sendiri di awali dengan screening.
“Pengecekan screening dan mengisi formulir pemeriksaan baik tekanan darah, pemeriksaan golongan darah dan pengecekan hemoglobin dari personil sendiri,” imbuhnya.
Kasi Dokkes berharap dengan adanya kegiatan ini, kita bisa membantu masyarakat yang membutuhkan darah.(Pen0713)
Komentar
Posting Komentar