Bantu Cegah Stunting, Babinsa Koramil Paguyangan Aktif Monitoring Posyandu
Salah satu Babinsa yang aktif membantu pelaksanaan kegiatan monitoring Posbindu dan Posyandu adalah Serda Suparno Babinsa Koramil 11 Paguyangan, Kodim 0713 Brebes. Babinsa satu ini cukup aktif bahkan membantu setiap proses dari kegiatan para petugas Kesehatan dan kader selama monitoring.
“Ya ini juga bagian dari tugas yang diperintahkan kepada kami yakni masalah stunting. Kami pastikan kegiatan posyandu di areal territorial kami bertugas itu berjalan dengan baik,” ucap Serda Suparno.
Dalam memonitoring kegiatan stunting di desa tempatnya bertugas, Serda Suparno tidak segan-segan untuk melakukan diskusi setiap perkembangan dari orang tua yang melakukan posyandu. Selain itu memastikan, pelayanan apa yang sudah diberikan petugas Kesehatan.
Serda Suparno juga ikut membantu proses timbang bayi hingga mengukur tinggi badan, berat badan, lingkar kepala dan lengan setiap bayi yang diposyandu.(Pen0713).
Komentar
Posting Komentar